Wabup Sumbawa Hadiri Expo Kampus Merdeka UTS

Loading

didesaku.id – Wakil Bupati Sumbawa berkesempatan hadir pada gelaran Road To MXGP 2022 Expo Kampus Merdeka, yang diselenggarakan oleh Universitas Teknologi Sumbawa (UTS), di Lapangan Pahlawan Sumbawa Besar, pada Sabtu pagi (18/06/2022)

Acara yang memamerkan kuliner, kerajinan, dan teknologi dari Program Kampus Merdeka ini, juga dihadiri Ketua TP. PKK Provinsi NTB, Hj. Niken Saptarini Widyawati Zulkieflimansyah, Rektor UTS, Kepala Dinas Koperindag dan Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Kab. Sumbawa serta beberapa komponen lainnya.

Wakil Bupati saat membuka secara resmi, sangat mengapresiasi kegiatan yang dinilainya luar biasa tersebut, dan sangat berharap apa yang dipamerkan hari ini dapat dipasarkan melalui UMKM – UMKM pada event MXGP Samota 2022 mendatang.

Dihadapan para mahasiswa, Wakil Bupati juga meminta agar program kampus merdeka dapat membantu membangun masyarakat desa, sesuai dengan sumber daya dan keunggulannya. Tetap semangat, selalu berinovasi dan berkreativas, serta jangan lupa bahagia, tutupnya dengan senyuman. (ra)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous post Bupati Sumbawa Buka Peluncuran Sumbawa Heritage Walk dan Soft Opening Museum Bala’ Datu Ranga
Next post Wabup Sumbawa Lepas Pawai Budaya – Lomba Kompetensi Siswa (LKS) SMK dan SLB Tingkat Provinsi NTB 2022